Chapter 38 … Buat Chan, ketemu ibu kandungnya lebih menyeramkan ketimbang ketemu dosen bahasa inggris yang terkenal galak seantero kampus. Canggung, entah kapan terakhir Chan ketemu wanita yang kini berkarir dalam perfilman itu. Yang jelas itu sudah lama sekali. Biasanya ibunya hanya menelpon jika pun butuh, bukan mengajaknya ketemu di ruang vvip begini. "Ada apa?" tanya Chan berusaha tidak tegang, meskipun yah seriusan dia beneran tegang. Ini enggak biasanya sang ibu menyuruhnya bertatap muka langsung. Kalo begini pasti ada masalah besar. Tapi apa? Studi Chan baik-baik aja, ipknya masih diatas 3,65 yang artinya melebihi targetan sang Ibu. Chan juga enggak punya masalah sama dosen. Yah gimana mau punya masalah, Chan terlalu pinter buat nyari gara-gara. Uang

