Helen tersenyum kecil begitu Sara masuk ke ruangan itu membawa beberapa kertas dan membagikannya menggunakan element angin yang di buat oleh Sara. Ada lima belas pengendali dan itu cukup untuk pertama kali dibuka jalur khusus seperti ini. “Aku ingin kalian mengisi survei yang aku bagikan.” Kata Sara kemudian orang – orang di sana mengisi apa yang di butuhkan. “Bolehkah aku bertanya untuk apa survei ini?” Sara mengangguk mendengar orang yang ada di depannya itu. “Hal pertama, survei ini akan membantu kalian terbebas dari test kedua dan memungkinkan kalian untuk keluar dari sini.” Kata Sara. Semua orang di ruangan dengan meja dan kursi seperti meja siswa biasa itu kini cukup tercengang kemudian menatap Sara tidak percaya. “Kedua, aku harus mengetahui dari mana kalian punya pengen

