"Ok, semuanya, saya butuh perhatian kalian," ujar Samuel, dia akan membuka meeting khusus perusahaan mereka. "Nggak sekalian butuh kasih sayang kita, Bos?" Sun No Kong menyahut. Samuel melirik ke arah Sun Bo Kong, "Ah, apakah meeting hari ini harus ditunda hingga sore?" "Ahahaha, saya rasa bahwa perhatian itu saja sudah cukup." Sun Bo Kong tertawa sumbang. "Setelah pemotretan selesai, pihak dari studio akan membuat iklan dan akan menerbitkan iklan, menurut perhitungan saya yang sebagai Bos, mungkin membutuhkan waktu dua hingga satu bulan baru iklan itu akan dirilis atau diperkenalkan di khalayak umum. Karena masih termasuk lama dan akhir-akhir ini tidak ada job yang masuk, jadi saya ingin memberitahukan kepada tim kreatif untuk segera membuat iklan cadangan yang harus disebarkan dalam

