Sebagai designer, Lea sangat bangga pada dirinya sendiri karena bisa menciptakan sebuah gaun pengantin yang akan ia kenakan perdana di hari pernikahannya nanti. Kinar dan Alya pun ikut senang sekaligus terkagum-kagum akan hasil jemari Lea yang sangat bagus. Wanita itu benar-benar bisa menciptakan sebuah mahakarya yang benar-benar indah walau dalam jangka waktu dua hari. Sebuah gaun berwarna putih dengan renda serta beberapa pernak-pernik di bagian d**a kini menghiasi sebuah patung peraga. Gaun itu berbuntut dan panjang, serta mengeluarkan kerlap-kerlip saat cahaya menerpanya. Alya dan Kinar tak hentinya berdecap kagum. "Sumpah, gaun pengantin lo benar-benar perfect!" puji Alya. "Rezka bakalan klepek-klepek kalau lihat lo pakai gaun ini," tambah Kinar. Melihat respons dari kedua sahab

