"Ma, Tara pengen sekolah." "Uhhuk uhuk huk!" Elena langsung tersedak begitu mendengar ucapan putri semata wayangnya itu, "Kenapa tiba-tiba kamu pengen sekolah?" tanyanya pada Tara yang sedari tadi melihatnya dengan pandangan polos "Tadi pas papa ngajak Tara jalan-jalan, Tara lihat banyak anak pakai baju warna merah sama putih, kata papa itu seragam, Tara juga pengen pakai seragam, katanya kalo pengen pakai seragam Tara harus sekolah dulu, gitu," jelas Tara panjang lebar, "Emang kamu udah siap buat sekolah?" Tara mengangguk yakin, "Kalo begitu jawab pertanyaan mama." "Pertanyaan apa?" Elena tersenyum "Sekarang Tara udah umur berapa?" "Lima tahun!" "Nama lengkapnya siapa?" "Utara Emerald!" "Panggilannya?" "Tara!" "Nama mamanya siapa?" "Mama Lena!" "Pinter." "Berarti Tara

