Cila menatap punggung Reynart dari jauh. Kebetulan dia melihat pria itu yang baru saja memasuki kantor bersama Flora. Tampaknya mereka baru selesai meeting di luar. Ele yang melihat temannya hanya diam pun mengikuti arah pandangan Cila. “Akhir-akhir ini aku melihat kamu seperti menghindari Pak Rey. Kamu sedang ada masalah kah? Atau kamu berubah pikiran untuk tidak tertarik lagi kepada Pak Rey karena tindakan Nona Flora waktu itu?” Cila menunduk, mengembuskan napas berat, dia jadi bimbang sekarang. “Aku tidak tau, Ele. Aku melihat Pak Reynart dekat dengan seseorang di luar kantor. Aku pikir mereka memiliki hubungan dekat. Kamu masih ingat soal bunga yang kita antar waktu itu? Itu adalah rumah wanita itu.” Ele melotot ketika mendengar penuturan Cila ini. “Tapi … yang keluar dari dalam ru

