PART 34 Setelah perdebatan alot, akhirnya Denis bersedia ikut Adam ke Jakarta berkat bujukan dari Felicia juga. Ia sudah tau ajakan Adam kali ini memiliki maksud tertentu, entah itu baik atau buruk. Yang penting ada udang dibalik batu. Tak mungkin Adam sampai memaksanya jika tujuannya hanya mengajaknya berlibur. "Harusnya gue tuh di rumah sekarang , jadwal gue padet! " cicit Denis. Jauh-jauh hari sebelum kedatangan Adam, ia sudah mengatur jadwal liburannya. Latihan bersama The Begundals, menengok anak-anak binaannya, menghabiskan waktu bersama Devan dan Rama diluar jam latihan. Semua keinginan itu harus Denis kubur dalam-dalam. Dengan semena-mena Adam menyeretnya ke bandara. Ditambah lagi maminya mendukung aksi kakaknya itu, membuat rasa kesal Denis bercampur jadi satu.

