Selain sebuah pengalaman, relasi adalah hal penting yang kelak akan memudahkan hidupmu. Sayangnya kedua hal itu tak mudah didapatkan, terlebih jika yang ada di dalam pikiranmu adalah sebuah kesuksesan instan dan dirimu yang tak mau berusaha. ........................ Ada beberapa hal yang Dihyan sadari pada takdir yang dijalaninya saat ini. Ia dilahirkan dari sebuah keluarga yang sangat sederhana, hingga di usia mudapun ia harus berusaha untuk bertahan hidup sendirian. Hal itu membuatnya tumbuh menjadi pria yang tegar, mandiri dan selalu melakukan hal terbaik yang ia bisa, tentu agar kelak ia tidak akan kesulitan jika melakukan hal setengah-setengah. Dari kebiasaannya, membuat Dihyan terus berusaha untuk menjadi lebih baik dari dirinya kemarin. Motivasi tersebutlah yang membuatnya terus

