Dona sangat terkejut saat Kenneth Alaskar memeluk Valen begitu juga dengan Ansell. Ansell merasakan hatinya sangat sakit melihat wanita yang dicintainya dipeluk lelaki lain. "Apa yang kamu lakukan pada wanitaku dasar wanita jalang!" bentak Kenneth dengan marah pada Dona. Ansell sangat terkejut mendengar Kenneth marah. Apalagi Dona, ia sangat ketakutan saat Kenneth mengatakan kalau Valen adalah wanitanya. Berbagai macam pikiran berada di dalam benak Ansell dan Dona. "Sa–kit, perutku sakit," ujar Valen memegang perutnya. "Kenapa Valen? Kamu kenapa sayang?" tanya Kenneth dengan khawatir. "Darah! Itu dikaki Valen keluar darah," teriak Dona yang melihat darah segar keluar dari paha Valen. Melihat hal tersebut dengan cepat Kenneth langsung menggendong Valen. Ia membawa tubuh Valen keluar

