Yumna yang tidak bisa memejamkan matanya membolak- balikan badanya tak karuan. Karena terusik oleh sang istri akhirnya Angga ikut terjaga. " Kamu engga tidur? " Tanyanya dengan mata yang menyipit. " Aku ga bisa tidur kak. " " Kenapa? Lagi banyak pikiran ya? " " Bagaimana kalau akhirnya Rio tahu kalau aku belum meninggal? " Pertanyaan istrinya itu membuat Angga mengangkat tubuhnya untuk bersandar di sandaran ranjang. " Kenapa tiba-tiba kamu bertanya seperti itu? " " Jujur, saat ini yang paling aku takut adalah si Rio tahu semua kebenaran tentang aku, tentang kita. " Yumna menundukan wajahnya. " Tenang saja, apapun yang nanti akan terjadi semua kita hadapi bersama. " Angga menggenggam tangan Yumna berusaha menenangkanya. " Sekarang ayo kita tidur ! " Menarik Yumna kedalam peluk

