Another Flower#2 [SIDE STORY]

1253 Kata

“Euh … Nona Valmera. Apa Anda baik-baik saja?” Gadis yang sedang rusuh membolak-balik halaman dengan tangan kiri seraya menulis sesuatu di sebelah kanan menyahut, “Y—ya! Aku baik-baik saja, Luke. Kau tidak perlu khawatir—Whoaa!” Kaki bersepatu biru muda yang senada dengan gaun hari ini tak sengaja beradu satu sama lain ketika sang gadis hendak meraih buku di rak sebelah. Tubuhnya seketika ambruk ke lantai dan menerbangkan kertas-kertas yang tak sengaja tersenggol dari atas meja. “NONA!” Sontak, Luke yang sedari tadi berdiri di ambang pintu berlari mendekat dan dengan panik bertanya apa sang ratu baik-baik saja. “Apa ada yang sakit? Terluka?!” Valmera mengaduh pelan sebelum menjawab, “Tidak apa, Luke. Aku hanya tersandung.” Ia berdiri. “Lihat. Aku masih bisa berdiri dan melompat-lompat.”

Bacaan gratis untuk pengguna baru
Pindai untuk mengunduh app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Penulis
  • chap_listDaftar Isi
  • likeTAMBAHKAN