“Yah … jangan pernah membahas hal yang aku akan selalu ketahui,dan tentu saja aku akan membantumu membebaskan mereka!” balas Mr.G seraya menekan salah satu tombol yang ada di telephone kantornya, yang kemudian membuatnya berucap, “Panggil salah satu dari Alfa Team yang sudah bersiap di Lobby.” seolah Mr.G tahu jika Divisi S.T.R sudah bersiaga di sana dan hendak pergi. … Tidak lebih dari lima menit, seorang anggota dari divisi S.T.R pun datang dan melaporkan identitas dirinya di hadapan mereka semua. “Kode Alfa19 Andrew, siap diberikan misi!” ucap Andrew dengan lantang, yang membuat Mr.G menunjuk ke arah laptop milik Scio yang menayangkan sandera yang tengah diikat di dalam sebuah ruangan yang membuat Andrew mengerutkan dahinya. “Bawa beberapa orang pergi ke sana dan selamatkan keti

