Ada banyak hal yang tidak dapat dimengerti oleh dua insan yang saat ini sama-sama duduk di ruang tunggu psikolog di sore hari ini. Pertemuan mereka, cara mereka melalui hari-hari bersama dan bagaimana rasa yang ada dalam diri mereka kian harii kian bertambah.. Mereka saling membutuhkan, mereka salinng mengharapkan, dan mereka tidak pernah ingin terpisah satu sama lain. Ditatapanya wajah Athena yang saat ini sedang menatap lurus kedepan jendela ruangan ini, pandangan matanya kosong dan ada begitu banyak garis kesedihan yang nampak jelas disana. "Athena." panggil Axton padanya. Mendengar namanya di panggil Athena lantas menoleh kearahnya, "Hm, ada apa?" Axton tersenyum saat ia melihat Athena dengan wajahnya yang polos, ya... polos tanpa polesan make up di wajahnya, polos karena Axton

