Entah apa yang saat ini dirasakan oleh Ratu, semuanya benar-benar membingungkan. Derrick pernah menolaknya mentah-mentah, tapi sekarang dia malah terus mencoba mendekatinya, sebenarnya apa sih yang ada di otak Derrick saat ini? Dan mau nya apa? Ratu benra-benar memilih untuk pergi dengan Taksi yang tadi lewat di depannya, sekali dia menoleh ke belakang tampak Derrick tengah mengejar dirinya. Arrggh! Derrick memukul angin saat ia melampiaskan kekesalannya pada wanita yang saat ini mulai menghilang dari hadapannya. *** Athena melihat Axton yang saat ini mulai memejamkan mata, ia tahu suaminya ini pastilah sangat lelah sekali setelah perjalanan panjang yang dia lalui belum lagi pekerjaan dan kegiatan yang ia lakukan selama disana. "Kenapa belum tidur?" tanya Axton dengan suara parau dan

