Rasanya, Dylan tidak pernah tidur senyenyak ini lagi selama bertahun-tahun. Biasanya, meskipun sudah mencoba tidur cukup larut, ia akan berbaring dengan gelisah dan pada akhirnya tidak akan tidur lagi sampai pagi.Namun, kali ini Dylan merasa benar-benar mengerti mengapa orang-orang begitu menyukai tidur. Terutama ketika ada badan hangat dan lembut untuk dipeluk. Rasanya nyaman dan menenangkan. Seakan ia disuguhi hal terbaik untuk memulai hari. Dan Dylan tahu, seharusnya ia tidak boleh merasakan ini. Perasaan ini nyaman, menenangkan, dan sekaligus sangat salah dalam waktu yang bersamaan. Ia tidak boleh merasakan ini. Terutama karena dirinya dan Jade sudah sepakat bahwa apa yang mereka lakukan semalam hanya seks. Seks seharusnya tidak ada tidur bersama dan berpelukan seperti sepasang kekasi

