Aletha terdiam di tempatnya, seorang cowok yang sudah lama tidak dilihatnya kini tengah memeluk tubuhnya sangat erat. Ya, cowok itu tidak lain adalah Aldino. Aldino membelai lembut rambut Aletha dan mengecup singkat kepala Aletha sambil tersenyum senang karena akhirnya ia bisa datang untuk bertemu dengan gadis itu. Aldino sangat merindukan Aletha sampai-sampai ia tidak ingin melepaskan pelukannya dan terus memeluk tubuh Aletha tanpa berniat untuk melepaskannya. Selama ini ia sudah mengirim surel email kepada Aletha namun gadis itu tak pernah membalas satu pesan pun darinya, saat itu Aldino sudah berpikir Aletha sedang menjauhinya. Namun saat Aldino memiliki waktu, ia baru bisa menemui gadis itu dan untungnya Aldino bertemu Aletha di halte bis yang berada di dekat kampus gadis itu. Jika

