Rolex Kingdom, ruang diskusi kerajaan. Kerajaan Rolex, kerajaan lain yang di miliki bangsa Fadelta itu berada di arah utara kerajaan Garda. Negara yang menjadi pusat penghubung antara dua benua itu menjadi tempat perhentian Vondest setelah ia membumi hanguskan kediaman sang raja iblis di Kutub Neraka. Vondest datang ke tempat itu dikarenakan ia ingin memastikan bahwa kerajaan yang tidak jauh dari wilayah kekuasaan nya baik-baik saja setelah ia melihat lambang negara itu berada di leher Lucifer. Tidak hanya itu, kedatangan Vondest memiliki maksud lain. Vondest, Viole, Patricya. Mereka duduk di bangku utama ruang diskusi. Luis Juvenus sebagai raja Rolex duduk disamping ratu tertinggi bangsa Fadelta. Tidak lain, ia duduk di samping Viole. Meja memanjang yang terletak di tengah ruangan terl

