Entah jam berapa sekarang. Rasanya sudah lama sekali Nada di tempat ini. Entah siang atau malam, ruangan yang ditempati Nada masih gelap sejak dia terbangun dari pingsannya. Cahaya yang masuk lewat ventilasi juga dia tidak tahu apakah dari sinar matahari atau lampu. Sesekali samar terdengar suara orang sedang bercakap cakap, mungkin ada orang di sekitar sini, tapi mulutnya tertutup. Percuma dia tidak bisa teriak untuk minta tolong. Bagaimana caranya agar keberadaannya bisa diketahui orang?. Cukup lama Nada terjaga, kemudian terdengar suara pintu besi terbuka. Suaranya sangat keras dan kasar, lalu sebuah cahaya masuk menerangi seluruh ruangan. Mata Nada menyipit menyesuaikan cahaya yang masuk ke retina. Setelah beberapa saat Nada melihat sosok laki-laki di tengah pintu, wajahnya tidak t

