Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang Keberangkatan Bella kali ini dikawani oleh Daniel, Hans dan Deby. Ia meninggalkan Tristan di rumah Albert bersama pengasuhnya, Mira, Meg dan Janice. Meskipun, Daniel akan menyusulnya bersama Tristan, ia sudah meninggalkan stok ASI yang cukup selama mereka tidak bertemu untuk beberapa hari ke depan. Namun, Bella yakin Tristan akan baik-baik saja tanpanya. Saat dirinya akan berangkat ke bandara tadi, Tristan bersikap biasa-biasa saja, bahkan bayi itu tertawa lepas setelah Meg menyambut dan membawanya ke taman belakang. Setidaknya, Bella bisa meninggalkannya dengan tenang tanpa penuh drama. Saat ini Bella berdiri di depan gerbang pintu keberangkatan, tiba-tiba dua orang pria berjalan mendekati mereka setelah memanggil nama Bella. “Apa kabarmu, Sean?”

