Hari ke-enam di Bali. Walaupun masih kepikiran dengan keluarganya Lola dan Raja tetap tertawa dengan bahagia didepan teman-temannya. Mereka memang kakak adik yang cocok karena sama-sama suka menyembunyikan perasaan mereka. Sesekali Raja masih suka terlihat murung. Raja juga sudah memberi tahu kepada Papa Raja perihal pertemuannya dengan Mamanya. Papa Raja sempat marah dengan Raja karena Raja sempat menyakiti Lola hanya karena Mamanya. Raja terlihat sedang duduk di ayunan yang ada di bibir pantai sendiri, sementara ayunan di sampingnya kosong, tidak ada yang mengisi. Sampai pada akhirnya Lola datang mengisi ayunan tersebut. "Kak Raja, percaya sama Lola everything is gonna be okay" ujar Lola sembari menggenggam tangan Raja. "Makasih La, Kakak seneng punya adik kayak Lola" ujar Raja

