Istri Gaib Season 2 (Bab 7) “Duduk sini, Meiry, Tante akan coba periksa matamu!” ujar Nindi sambil duduk di sopa ruang tengah dan melambai teman baru dari Hana untuk duduk di hadapannya. Hana menggandeng tangan Meiry untuk duduk di samping mamanya. Nindi mulai mengeluarkan senter kecil dari kotak obat untuk melihat apa yang terjadi pada mata teman baru dari putrinya itu. “Buka matanya!” perintah Nindi kepada Meiry. Dengan kesal, Meiry menuruti perintah Nindi walau sebenarnya ia tak menyukai hal ini. Nindi mengerutkan dahi dan tak melihat darah yang kata Hana tadi. “Mata Meiry nggak kenapa-kenapa kok, Hana,” ujar Nindi sambil menyimpan kembali perelatan periksanya. “Masa sih, Ma? Tadi Hana benaran lihat loh mata Meiry mengeluarkan darah.” Hana menggaruk kepalanya sambil menatap teman

