Usia kandungan Shakira semakin bertambah, dan ukuran perutnya membesar sesuai bulan. Shakira masih bertahan di dalam rumahnya, dan hanya sesekali keluar untuk berbelanja di kota. Sementara Yong Jie masih tinggal di sana, dan membuka pengobatan di salah satu wilayah yang tidak jauh dari t*i Mo San. Yong Jie juga selalu memantau perkembangan Shakira dan bayi di dalam perutnya. Hingga hari ini, tepat usia kandungan Shakira ke tujuh. Ia merasa seperti ada yang mengganjal, bayinya tidak bergerak seperti biasa dan membuatnya bingung. Yong Jie tidak ada di rumah, dan Shakira harus segera mendapatkan pertolongan untuk memeriksa kondisi bayi itu. "Yin, ikut aku ke rumah sakit! Tinggalkan pesan untuk Yong Jie di atas meja makan." Shakira tidak bisa lagi menahan dirinya. Mereka menggunakan mobil

