" Perkenalkan saya Arjuna Bagaskara calon suaminya Elrina." ucap Arjuna cepat serta menyodorkan tangannya.
" hai... perkenalkan, saya AHN DIKA LIM, pemilik restoran ini." jawab Dika. " Maaf, sebelumnya, Elrina kesini cuma menyelesaikan masalah kecil saja." tambah Dika
" Aku kemarin nabrak mobil kakak ini di lampu merah. karena aku cepet cepet mau ke bandara dan kurang konsentrasi." terang Elrina
" kenapa kamu nggak telpon aku? atau telepon mang Ujang gitu." tanya Arjuna.
" Aku bukan Elrina kecil yang masih suka merengek Juna..." ucap El.
" sekarang sudah selesai kan masalahnya? Aku antar kamu pulang."
" Nggak usah. aku bawa mobil sendiri kok. Kalian bisa pulang duluan." tutur El
" kita keluar bareng aja. aku tunggu kamu di luar. Permisi." ucap Arjuna.
Arjuna dan Ryan berjalan keluar meninggalkan Elrina dan Dika.
" Maaf kak Dika, mungkin tadi dia lelah jadi bicaranya agak dingin." ucap El meminta maaf pada Dika, karena merasa Arjuna kurang sopan.
" ah nggak apa-apa, aku orangnya santai kok." ucap Dika
" kalau gitu, aku pamit dulu. terima kasih karena telah memaafkan ku atas kejadian kemarin."
" justru aku yang harus berterima kasih. karena kamu mau ke sini dan bertemu dengan ku. dan terima kasih sudah mau mencicipi makanan restoran ini.
"oh.. sama sama kak. lain kali boleh kan mampir lagi? pasti aku bakal ajak teman teman ku."
" siiip" ucap Dika dan mengangkat jempolnya "dan maaf, karena aku, kamu dan calon suamimu jadi ada salah paham." tambah Dika.
" nggak apa-apa kak. Nanti aku bicara baik baik sama dia. Permisi, sampai jumpa kak Dika."
" ya... sampai jumpa."
keduanya melambaikan tangan.
Elrina berjalan menghampiri Arjuna dan Ryan.
" yuk pulang, mobil ku ada di sebelah sana." jawab El sambil menunjuk mobilnya.
" tunggu... kamu nggak kangen aku?" tanya Arjuna pede
" enggak tuh....."
" nggak mau gitu jalan jalan dulu sama aku?"
" nggak ah... aku capek. pulang aja yuk."
" nggak mau jelasin yang tadi?"
" jelasin yang mana? aku kesini emang buat nyelesain masalah. dan kita nggak ada apa-apa.." jelas El
"terus kenapa harus ke dapur? cecar Arjuna
'tadi dia minta tolong aku untuk jadi tester,"
" beneran??"
" iya bener.. udah ah. nggak usah cemburu yang berlebihan. lagian kita kan belum nikah."
" bukan cemburu yang berlebihan El. Tapi aku mau berusaha untuk mendapatkan hatimu sepenuhnya." jelas Arjuna
"ok... baiklah... yang jelas, aku sudah menjelaskan semuanya. dan sekarang mari kita pulang. aku capek..." pinta El memelas. Dan El tahu, kalau Arjuna di ladenin, nggak cukup 1 hari untuk menjawab pertanyaan nya. Karena Arjuna sedikit posesif.