Suasana sekolah sudah mulai ramai. Azalea dan Tasya berjalan beriringan melewati koridor. Tasya terus menatap Azalea yang sedari tadi terdiam dengan tatapan kosong ke depan. Tasya tahu semua yang terjadi. Tasya sangat khawatir terhadap sahabatnya itu. "HAI GIRLS." Ucap Alma yang berada diantara Azalea dan Tasya sambil memeluk bahu mereka berdua. Alma menatap Azalea penuh tanda tanya pasalnya sahabatnya itu tidak menanggapi ucapannya. Alma langsung menatap Tasya agar sahabatnya itu memberi penjelasan kepadanya. "Nanti gue ceritain." Bisik Tasya. Alma menganggukan kepalanya. Azalea, Tasya, dan Alma telah sampai di kelasnya. Azalea duduk dan langsung menenggelamkan wajahnya diatas tangannya yang berada di meja. "Hiks... Hiks... " Tangis Azalea. "Lea lo kenapa?" Tanya Alma belum tahu

