Kini diruangan Arion sudah ada Caca, Aurel, Benua, Rachel, Kella. Mereka ingin melihat kemoterapi Arion. Setelah menjalankan terapi radiasi kini giliran kemoterapi yang akan Arion jalankan. Lelaki itu duduk dikursi roda yang seperti kasur. Caca setia duduk disamping Arion dengan mengenggam tangan Arion. "Kemoterapi akan segera dilakukan." dokter masuk dengan obat obatan kemoterapi yang akan masuk kedalam tubuh Arion. "Ayo pulang." Benua tak mau Rachel stres saat melihat Arion menahan sakit. Rachel mendekat ke Arion dan mengusap pipi lelaki itu. "Salam dari Baby untuk Uncle Iyon nya semoga lekas sembuh. Baby nya pulang dulu ya," pamit Rachel. Arion mengangguk dan mengelus perut Rachel. "Hati hati." Benua pun berpamitan dengan yang lainnya. Kini tinggal Caca, Kella, dan Aurel sert

