Melepaskanmu, adalah sebuah kelalaian juga penyesalan. "Raya kamu bisa bantu ibu sebentar?" Baru saja Raya hendak berdiri pergi ke kantin bersama teman-temannya saat bel istirahat telah menggema, gadis itu mengangguk,"Apa buk?" Dia, bu Risma yang mengajari materi Bahasa Indonesia di kelas mereka, ia sibuk merapihkan buku-bukunya karena jam mengajarnya telah usai, tangan kanannya meraih satu kamus bahasa indonesia tebal,"Kembaliin ini ke perpus, ibu buru-buru, bisa ya?" Bagaimana Raya bisa menolak permintaan dari seorang guru, gadis itu mengangguk lalu memberi senyum simpul,"Kalau gitu ibu pergi dulu," ia pun pergi meninggalkan Raya yang hanya menghela napas berat. Raya melangkah cepat ke perpustakaan untuk mengembalikan kamus itu, ia mencari rak kumpulan kamus-kamus bahasa, hingga sa

