Jaya dan teman-temannya membeku kaget, masih shock dengan apa yang baru saja mereka lihat di depan mata. Bis yang mereka naiki tadi kini meledak hangus terbakar. Wali kelas mereka berusaha menghubungi pemadam kebakaran, supir juga berusaha menelepon bantuan. Sedangkan, Jaya dan teman-temannya berusaha mencari cara agar kobaran api di depan mereka segera padam. Kalau tidak, api akan merambat dan membakar seluruh isi hutan. Pada akhirnya tidak ada yang bisa mereka lakukan, sampai mobil pemadam dan juga mobil polisi datang ke tempat kejadian. Memastikan tidak ada yang menjanggal seperti pembunuhan berencana dan lain sebagainya. "Kamu bisa kan pastikan teman-temanmu pulang ke rumah masing-masing? Bapak harus ke kantor polisi untuk menjelaskan kronologi yang terjadi." Jeda Azzam sesaat, "ja

