Perbincangan mereka telah berlangsung hampir satu jam dimana mereka membicarakan mengenai ide yang sempat terpikirkan oleh masing-masing orang. Jeremy memberikan ide untuk menjual kopi kekinian yang digemari anak muda. Boy memberikan ide yang sama dengan Jeremy karena menurutnya saat ini kopi tengah hits di kalangan anak muda. Boy dan Jeremy satu pemikiran mengenai anak muda sebagai target pasar karena mereka memiliki cukup banyak relasi. Sellin memberikan ide untuk menjual makanan mengingat Flora sangat pandai memasak. Sementara Kevin sendiri masih diam saja dan menunggu hinga semua menyampaikan pendapatnya. Flora sendiri berpikir untuk menjual sebuah makanan. Sama seperti pendapat Sellin. Dirinya bisa memasak dan sudah pernah menjual makanan di kelas. Makanannya cukup laris dan enak jadi

