Sekarang merupakan hari sabtu. Tidak terasa satu pekan pertama perkuliahan telah terlewati. Jika Flora masih lajang, ia pasti akan menghabiskan malam minggu dengan pergi ke mall kemudian 'cuci mata' dengan melihat-lihat para lelaki tampan disana. Ia dulu melakukan itu kadang-kadang. Dirinya lebih sering cuci mata dengan menyaksikan ketampanan oppa dan ahjussinya via drama Korea. Atau dengan menonton penampilan idol grup favoritnya. Mengenai tugas mata kuliah Bayu, Flora tidak bisa mendapatkan apa yang dirinya inginkan. Bayu tidak mengizinkan pergantian atau perombakan kelompok. Akhirnya ia pun terpaksa menerima kenyataan bahwa dirinya satu kelompok dengan Sellin. Mereka rencananya kumpul kelompok besok sore untuk mulai membicarakan mengenai tugas itu. Yang jelas Sellin langsung mengirimi

