Liburan sudah berakhir. Semester baru, dimulai. Koridor sekolah masih terlihat lengang, sepertinya Naysilla datang kepagian hari ini. Dan kelas juga pasti belum ada orang. Jadi dia menyempatkan diri untuk ke halaman belakang sekolah dulu. Lumayan untuk membersihkan paru-paru yang hampir setiap harinya menghirup asap kendaraan. Namanya juga resiko tinggal di ibukota. Jarang sekali siswa ataupun siswi yang datang ke tempat ini. Mereka hanya mampir ketika mereka punya waktu luang, jauh berbeda dengan Naysilla yang selalu meluangkan waktu untuk berkunjung ke tempat ini. Tempat ini sangat cocok untuk orang yang suka menikmati kesendirian seperti dia. Gadis itu duduk beralaskan rumput hijau, padahal ada beberapa tempat duduk yang disediakan hampir di setiap sisinya. Tapi dia lebih nyaman duduk

