Gatotkaca main layangan Selamat membaca kesayangan ???? "Bu, permisi," tegur Jaja saat berdiri tepat di depan kamar Yasmin yang masih terbuka pintunya. Yasmin yang sedang duduk fokus pada ponselnya ikut menoleh. "Ada apa?" tanya Yasmin datar. Melihat Jaja sekilas, lalu matanya kembali pada layar ponsel. "Reza sudah tidur, saya permisi pulang ya, Bu. Besok saya balik lagi dengan membawa tukang urut." "Oh, oke. Hati-hati," sahut Yasmin sambil tersenyum tipis. "Mas Jaja!!" suara Bik Narsih menggema dari dalam kamar mandi Yasmin. Kepalanya menyembul keluar. Hingga Jaja dan Yasmin menoleh pada Narsih. "Mau pulang ya? Saya antar ya?" ujar Bik Narsih sambil menyeringai. "Emang kamar mandinya sudah bersih?" "Sedikit lagi, Bu. Saya antar Mas Jaja dulu ke bawah. Nanti saya lanjutkan lagi

