Setelah beberapa bulan sejak Haga, Adisa, Fattah dan Radhista pergi ke Perancis. Kini mereka berempat menjadi sangat canggung antara satu sama lain kecuali Adisa dan Haga. Fattah yang janjinya akan selalu ada untuk Adisa, kini janji itu hanya sekedar janji dan tidak ada bukti nyata dari laki-laki itu. Sedangkan Radhista yang memang berniat menjauh dari Haga, kini telah berpacaran dengan Fattah sejak sebulan yang lalu. Mendengar berita itu, Adisa dan Haga sontak kaget tak percaya karena dirinya secara tak sengaja mencomblangkan kedua orang secara gamblang. “Fattah sama Radhista,” ucap Haga saat Adisa baru saja masuk ke dalam mobil. “Mereka jadian,” sambung Adisa lalu mereka berdua tertawa secara bersamaan. “Kayaknya mereka cinlok waktu kita masih di Perancis, soalnya kan mereka berduaan

