“Dan kepada Allah saja hendaknya kalian bertawakal, jika kalian benar-benar beriman.” (QS. al-Ma’idah: 23) ~~~~~~~~~ GINA turun dari taksi tepat di depan perkomplekan rumah Alya. Setelah membayar taksi, ia segera berjalan menuju rumah Alya. Jarak dari depan komplek ke rumah Alya tidak terlalu jauh, paling hanya beberapa meter saja. Di perjalanan Gina juga tidak lupa memberi tahu Alya bahwa ia sudah mau sampai, setidaknya agar Alya tidak khawatir dengannya. Gina melihat suasana perkomplekan ini, komplek perumahan Alya sangat berbanding jauh dengan komplek perumahan Gina. Disini orang-orangnya terlihat lebih sederhana, sangat berbeda dengan suasana di daerah rumahnya yang terlihat bermewah-mewahan dan terkesan sombong. Pandangan Gina tidak sengaja melihat sebuah mobil mewah berwarna h

