Bintang begitu terbuka pada Tari, ia selalu menceritakan aktifitasnya sehari-hari baik itu di kantor atau sedang bergaul dengan teman-temannya termasuk kedatangan Luna tadi siang ke kantornya. Tari tak menaruh rasa cemburu sedikit pun karena dari cerita Bintang ia dapat menangkap kalau Luna berusaha move on dan sedang berusaha dekat dengan orang lain, dan Tari pikir ia akan bisa kembali menjalin persahabatan bersama Luna, sahabatnya yang sangat ia rindukan tersebut. "Syukurlah kalau sekarang Luna sudah bisa move on" ucap Tari seraya menyuguhkan secangkir kopi untuk sang suami. "Ya syukurlah" ucap Bintang. "Kamu gak cemburu dengan pria itu?" goda Tari. "Gak, buat apa cemburu?" sahut Bintang setelah menyesap kopinya. "Ya sekarangkan Luna sedang berusaha dekat dengan pria lain, kamu gak

