Sebelum berangkat ke kantor seperti biasa Bintang selalu sarapan, ia ditemani Tari yang pagi itu melayaninya dengan baik. "Nanti siang aku mau ke klinik dokter Zakiyah, mau check up" ucap Tari. "Check up? bukankah jadwal check up-mu minggu depan sayang" ucap Bintang seraya menyesap kopinya. "Ya tapi aku minta majukan" bohong Tari. "Bisa gitu ya" gumam Bintang. "I... iya bisa" bohong Tari gugup. "Sayang sekali aku ada meeting siang ini jadi gak bisa menemani kamu, padahal aku kepengen banget, aku mau tau perkembangan anakku" ucap Bintang seraya mengusap perut Tari yang masih rata. "Nanti aku kabari aja ya" ucap Tari. "Hm ya, ya sudah aku berangkat" ucap Bintang, ia mengecup kening Tari dan tak lupa menyambangi Ezra untuk pamit pada putra kecilnya tersebut. Ketika matahari sudah ber

