OwG 18

1225 Kata
Besok harinya, suhu rendah dari pendingin ruangan yang menusuk tulang membuat Cecille terbangun. Melihat lampu Kristal tergantung di langit-langit, dia bengong selama dua detik sebelum mengingat dirinya berada dimana. Ini kamar pengantin yang seharusnya ia tempati bersama Evan. Setelah semua nyawanya terkumpul, Cecille bangun, merenggangkan tangan dan punggungnya yang masih terasa kaku, lalu menyeret kakinya dengan sedikit enggan. Pernikahan benar-benar membuatnyacapek. Kakinya capek, badan capek, dan hatinya lebih capek karena harus berdiri tegak untuk waktu yang lama dengan sepatu hak tinggi untuk menyapa tamu dengan memasang senyum palsu yang elegan. Ketika dia berjalan ke minibar dan kakinya menginjak kelopak mawar yang berantakan di lantai marmer, sudut bibirnya sedikit meringkuk. Sangat du sayangkan, mawar seindah ini terbuang sia-sia. Mengabaikan keadaan kamar yang kacau, dia membuka kulkas, lalu punggungnya melengkuk ke depan untuk melihat bagian dalamnya. Isi kulkas ini lumayan lengkap, wine dalam ember stainless, caviar dalam mangkuk kaca, buah-buahan segar, dessert, dan entah apa lagi. Seharusnya semalam dia menikmati semua makanan mewah itu berdua dengan pasangannya, ditemani temaramnya cahaya lilin sebelum memulai petualangan baru di tempat tidur. Tetapi karena mengganti mempelai prianya dengan Nicholas, Cecille lebih suka menelan nasi mentah daripada harus melakukan hal romantis dengan pria menyebalkan itu. Cecille mengambil sebotol kecil air mineral berukuran kecil, membuka tutupnya dengan sedikit tenaga, meminumnya dalam sekali tarikan napas. Setelah melempar botol kosong ke tempat sampah, dia kembali membungkuk mencari sesuatu untuk mengganjal perut. Karena gerakannya, dan dia mengenakan celana super pendek untuk tidur, bagian bokongnya terekspos dengan jelas. Baru saja tangannya menarik satu tanggkai anggur, suara malas dari orang yang baru bangun tidur menyapa melewati gendang telinganya. “b****g yang bagus. Sayangnya kurang besar sedikit.” Mendengar suaranya, Cecille buru-buru berdiri dan dia menabrak atas kulkas dengan kepala bagian atasnya. Dengan bunyi gedebuk, Cecille merasa sangat pusing karena kesakitan, dia memutar tubuhnya sembari menutupi bagian atas kepalanya dan dengan kesal menatap pelaku utama yang menyebabkan kepalanya benjol. “Kamu… kamu!” omelannya urung keluar. Nicho baru saja selesai berenang di kolam pribadi di bagian luar kamar, rambut pendeknya masih basah, fitur wajahnya di bawah warna aqua lebih tebal, dan matanya menjadi gelap. Pria itu mengambil handuk dari atas sofa , tubuhnya telanjang memamerkan otot-ototnya yang kuat dan kakinya sangat panjang sehingga dia merasakan keberadaan. “Aku kenapa?” “Kamu, kenapa kamu masih ada sini, dan kenapa nggak pakai baju?” Ujung telinga Cecille berwarna merah, dia belum pernah ada dalam situasi begini, berduaan dalam kamar dengan seorang pria dalam kondisi yang memalukan. "Bagaimana aku bisa berenang kalau nggak melepas baju?” Sayangnya, tampaknya apa yang dia katakan masuk akal. Cecille berpikir dalam hatinya. Ketika dia bereaksi untuk melihatnya lagi, dia telah melepaskan handuknya dan berencana melepas celana renang yang di pakainya. "Hei, jangan melepasnya di sini, melepasnya di kamar mandi!" Melihat dia seperti ini, Cecille dengan cepat menghentikan langkah selanjutnya. “Aku sudah melihat bokongmu, kamu nggak kepingin lihat punyaku juga? Bukannya bisnis ini harus sama-sama menguntungkan?” “Menguntungkan kepalamu!” Cecille hampir melempar Nicho dengan kursi saking kesalnya, tetapi pria itu sudah keburu pergi ke kamar mandi untuk membersihkan diri. Suara tawanya yang menyebalkan masih terdengar samar-samar dari pintu yang sudah tertutup. Semalam, selesai resepsi mereka sedikit berdebat tentang di kamar mana seharusnya Nicho menghabiskan malam pertama. Siapa yang peduli dengan malam pertama di pernikahan palsu. “Tapi aku peduli.” Kata Nicho semalam, “Sekarang semua orang tahu aku jatuh cinta padamu dan mengejarmu. Kalau mereka tahu kamu menendangku dari kamar pengantin di malam pertama, harga diriku akan terjun bebas di mata semua orang.” “Kamu datang ke sini subuh-subuh, biar yang lain nggak tahu!” Cecille memberi solusi yang nggak akan pernah dikerjakan oleh Nicho. “Lagian yang jatuh cinta dan memgejarku juga pura-pura kan? Jadi, mau tidur di sini? Mimpi!” Cecille dengan entengnya mengembalikan kata-kata Nicho. “Dari caramu yang ngotot dan menolak, aku jadi curiga?” Nicho mengangkat kelopak matanya dengan sembarangan, dan menatapnya dengan mata yang dalam, “Kamu takut khilaf melihat pesonaku, kan?” Suara pria itu rendah dan magnetis, seolah-olah dililitkan di ujung lidahnya, dipoles dengan hati-hati dan berulang kali. Cecille tersedak, merasa bahwa kepercayaan diri Nicho harus  ia empaskan, “Pesona apa? Di mataku kamu nggak punya pesona apa-apa!” Tetapi dia mengangkat alisnya, dan bertanya dengan ringan, "Haruskah aku yakin?” “Terserahlah!”  Kata Cecille dengan gigi terkatup sembari menggunakan bahunya untuk menutup pintu, “Pergilah, aku mau istirahat!” “Nggak pernah peduli atau memikirkan orang lain, Inilah kenapa kamu selalu kalah dari Anye.” Cecille  berhenti ketika dia mendengar kata-kata itu, dan tiba-tiba teringat apa yang selalu dia katakan ketika dia di sekolah menengah, itu juga dengan nada konyol ini. -Cecille, kamu nggak capek apa, bersikap pura-pura sombong dan angkuh buat menutupi dirimu yang lemah? Pastinya dia capek.  Dia capek dipandang sinis oleh gadis-gadis teman sekolahnya, capek di cibir dan diomongin setiap hari. Cecille  tahu bagaimana sikap keluarga kandungnya yang bias kepada dirinya dan Anye, dan semakin jelas sejak kejadian penculikan yang membuat mentalnya down karena sudah dilupakan oleh orang tua dan adiknya. Dan dia hanya bisa mengandalkan kakeknya. Tapi dia tidak ingin dipandang lemah dibawah perlindungan kakeknya, jadi dia mencitrakan dirinya sebagai orang  yang angkuh dan menyebalkan. Dengan begitu orang akan selalu mengingatnya, dan menaruh sedikit perasaan segan terhadapnya.   Lalu topeng yang sudah lama menempel erat di wajahnya di robek oleh Nicho. “Kalau aku jadi Evan, mungkin akan bersikap sama. Lari dari pernikahan secepatnya, daripada seumur hidup tinggal dengan wanita cantik yang nggak jauh beda sama pohon pisang. Punya jantung tapi nggak punya hati. Beda sama Anye, dia---“ Nicho tidak menyelesaikan kata-katanya karena Cecille sudah membuka pintu kamarnya lebar-lebar, “Masuk!” Dan Nicho menyeringai penuh kemenangan, “Percayalah, mentalku jauh lebih kuat dari mental Evan.” Mengingat bagaimana gampangnya dia diprovokasi dan membiarkan dia masuk ke kamarnya, tekanan darah Cecille naik terus. Memang  tidak terjadi apa-apa semalam. Tetapi berduaan dengan pria messum itu dalam kamar yang didekorasi dengan romantis, membuatmya tidak bisa memejamkan mata. Barulah setelah  dia mendengar napas Nicho yang naik turun dengan teratur, dia bisa tidur nyenyak. Ketika sekali lagi Cecille memperhatikan kamarnya, jantungnya  setengah berdetak lagi, pipi dan telinganya dilapisi selaput merah. Oke, tempat tidur yang besar itu berantakan. Di atas sofa panjang ada kemeja pria yang dilempar sembarangan, ikat pinggang, dasi, celana panjang yang ditaruh sembarangan. Kelopak mawar tersebar di seluruh ruangan. Dalam hatinya Cecille mengeluh dan memarahi Nicho  yang sembrono. Kalau ada pelayan atau orang lain yang masuk, bisa dikira ada pertempuran seru dalam kamar ini semalam. Pintu kamar mandi terbuka. Ketika Nicho melangkah keluar dari pintu kamar mandi, satu tangannya menggosok rambutnya yang basah mengunakan handuk dari hotel. Bagian atas tubuhnya yang tidak ditutupi apa-apa, otot-otot dadaa dan perut di depannya terekspose dengan jelas. “Ah!” Dia tidak menyangka bahwa dia akan keluar dari sana pada saat ini, menakuti dia menjadi teriakan, dan dengan cepat menutupi bagian-bagian penting dengan kedua tangan. Pria itu tertawa kecil di atas kepalanya. Rahangnya bergerak, dan ada "klik" lembut di mulutnya, seolah-olah dia telah memecahkan sesuatu. Ketika dia membungkuk dan mendekat, Cecille mencium kesegaran peppermint dan napas hormonal yang hangat dan kuat—semuanya ada di telinganya. "Cepat, mandi." Tanpa diminta dua kali, Cecille segera lari dari sana. Cecille  menyandarkan tangannya di atas meja batu akik di wastafel, menatap dirinya sendiri di cermin dengan linglung. Manusia anjing ini memang benar-benar memperburuk kinerja jantungnya!    ***********************************************                
Bacaan gratis untuk pengguna baru
Pindai untuk mengunduh app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Penulis
  • chap_listDaftar Isi
  • likeTAMBAHKAN