Dari luar gerbang sekolah terlihat anak-anak berlarian keluar setelah beberapa saat lalu mendengar bel pulang berbunyi. Kenzo melihat putranya berjalan bersama seorang gadis cantik, mereka tampak begitu akrab sambil bergandengan tangan. Keduanya terlihat seperti saudara yang pulang bersama dari sekolah. " Hai sayang, hai Ciara " sapa Kenzo pada kedua anak itu " Papaa, Nell kangen papa " ujar putranya memeluk leher Kenzo yang sedari tadi menyatakan tinggi badannya dengan Nelson Tiga hari ini Kenzo sangat sibuk di Bandung, jadi Nelson di titipkan pada Maria adiknya. Meskipun berat meninggalkan Nelson bersama Maria ia harus benar-benar mengajarkan putranya sesekali hidup mandiri ketika dirinya harus pergi perjalanan bisnis. " Papa juga kangen sama Nell, ya udah gimana kalo kita jalan-jala

