Pergi bukan menjadi pilihan terburuk, kadang kala meninggalkan kenangan menyedihkan di belakang menyuguhkan kebaikan. Meskipun menimbulkan konsekuensi dari hal yang telah diperbuat, tetapi hal tersebut memang harus dilalui. Masa lalu hanyalah masa lalu, ia tidak bisa dikembalikan lagi dan disetel ulang. Semua akan lewat dan berganti hal baru dan jangan pernah dibukan kembali, walaupun tidak bisa dihapuskan, tetapi bisa lupakan. Kejadian mendebarkan yang seketika mengejutkan membuat Elena tidak pernah memikirkan kehidupan jauh dari bayangan. Banyak hal yang sebenarnya ingin ia kerjakan, seperti menggapai mimpi dan mewujudkan cita-cita, semua itu harus kandas setelah perbuatan salah dilakukan. Penyesalan demi penyesalan tiada akhir datang merundung, semua itu terjadi akibat diri sendiri y

