24 Nicholas masuk ke dalam mobil dengan perasaan kacau. Ia sama sekali tidak menyangka Sherine akan menolak ajakannya untuk berbaikan kembali. Siapa sangka wanita yang dulu sepenuhnya di dalam kekuasaannya, kini begitu hebat melawannya? Mungkin Sherine kecewa dan sakit hati atas tuduhannya, atau mungkin karena ia sudah memiliki kekasih..? Tapi kemudian Nicholas teringat perkataan Sherine. “Aku tak punya kekasih! Terima kasih sudah menganggapku semurahan itu! Sekarang, tolong pergi dari sini! Aku tak akan kembali padamu! Tak akan pernah!” Ia segera meraih ponselnya dan menghubungi seseorang. *** Keesokan paginya, saat Sherine dan Paman Joe baru tiba di butik, keduanya dikejutkan oleh seorang kurir yang mengantar satu buket besar bunga mawar merah. “Untuk Nyonya Sherine,” kata si ku

