Malam ini pesta untuk menyambut kesembuhan Alegria dirayakan. Pada momen ini seluruh keluarga Alegria akan berkumpul dan terlihat saling menyayangi satu sama lain. Tentu saja hal itu dilakukan didepan orang lain dan media. Meskipun begitu, beberapa orang tau sebenarnya mereka tidak saling mempedulikan. Para tamu undangan sudah datang. Dan Alegria sudah bersiap. Viorel sendiri sudah menunggu didepan pintu kamar Alegria. Seorang pelayanan sudah membukakan pintu. Mereka terlihat terkejut melihat Viorel didepan pintu dengan penampilan berbeda. Viorel mengulurkan tangannya ketika melihat Alegria. Alegria tersenyum. Malam ini Alegria terlihat lebih cantik dari biasanya. Rambut hitamnya dihias oleh permata bewarna Violet seperti warna rambut Viorel. Viorel terpesona untuk beberapa saat. Ale

