Di Abu Dhabi, musim panas biasanya panjang, panas terik, menyengat, dan kering. Meski ibukota Uni Emirat Arab ini termasuk ke dalam wilayah yang memiliki empat musim, bagi Naraya sendiri musim panas di sini bisa berjalan hampir lima - enam bulan lamanya. Menurutnya musim semi, gugur dan panas tetaplah musim panas. Mulai dari bulan April hingga Oktober dengan suhu tertinggi bisa mencapai 40-45 derajat. Kadang, gerah itu masih terasa hingga mendekati bulan Desember. Bulan Februari sebenarnya termasuk ke dalam musim dingin. Di mana hujan sering turun dan airnya terasa menyejukkan. Seperti hari ini, sisa jejak hujan masih menempel pada bagian luar jendela kamarnya yang berada di lantai dua. Saat-saat seperti ini biasanya adalah saat-saat favoritnya. Kala sisa hujan masih ada dan aroma khas r

