Raga mengakhiri panggilannya dengan Fayra, tepat ketika langkahnya terhenti di ruang tamu. Wanita itu mengatakan, Rama akan menginap di rumah Eko sampai hari ulang tahunnya digelar akhir minggu ini. “Biik!” Raga memanggil asisten rumah tangga yang bekerja di rumahnya. “Bibiiik!” Surti, asisten rumah tangga yang dibawa Raga dari kediaman Sailendra segera menghampiri dengan tergesa dan sedikit panik. Tidak biasanya Raga memanggil dengan nada yang tinggi dan wajah pria itu pun terlihat sangat kesal. “Ada apa, Pak?” Raga menunjuk tegas dinding kosong di atas televisi. “Ke mana? Ke mana foto pernikahan saya di atas sana!” Surti sampai tersentak karena hardikan Raga. Mata Surti lantas tertuju pada arah telunjuk Raga, dan kaget. Surti menelan ludah, lalu kembali menatap Raga dengan gelengan.

