Ayah, Aku malu. Sembunyikan aku. Kumohon. *** Bintang dan Ifa kedatangan tamu yang sangat berisik. Wanita tersebut bernama Ayu Bakrie, kakak perempuan Ifa. Awalnya Bintang tak menyadarinya sampai ia menemukan beberapa kemiripan fisik seperti warna rambut mereka yang cokelat kemerahan dan bentuk wajah oval khas Nyonya Naraya. Pembicaraan mereka normal pada awalnya, lalu berubah mengerikan dalam sekejap setelah kalimat Ayu menyudutkan sisi maskulin Bintang, tentang apa yang harus dilakukan seorang pria terhadap wanita yang dinikahinya. “Memangnya kau berencana tidak melakukannya, Pengantin Baru?” tanya Ayu bernada olokkan. Bintang terkejut. Ia menyadari kalimat saudari Ifa yang ini lebih banyak daripada Aya. Lebih parah daripada nasehat Nyonya Rani pagi tadi. Lebih terang-terangan dari

