Melly sangat jarang keluar rumah kalau tidak penting-penting sekali tapi tidak tahu kenapa ia ingin sekali makan yang asam-asam. Mungkin karena bawaan bayi karena dia pernah dengar, jika perempuan sedang hamil biasanya bakalan ingin mengidam sesuatu. Ia pun pergi ke pasar untuk membeli mangga dan manisan yang lainnya. Cecenya, Melly hari ini pergi bekerja sementara Dien sekolah. Jadi, Mella hanya sendirian saja di rumah. Dia merindukan sekali masa-masa dia kuliah. Dalam hati yang paling dalam, sebetulnya Mella sangat menyesal apa yang telah dia perbuat. Sangat menyesal karena dirinya tak mengikuti apa kata Dien saat itu dan selalu membantah apa yang diucapkan oleh cecenya. Dia egois pada dirinya sendiri. Dia egois untuk memenuhi keinginan dalam dirinya. Mella tidak pernah punya pikiran pan

