Bara POV Bara menahan nafas ketika sang ayah memulai ceritanya. “31 tahun yang lalu, papa tidak sengaja melakukan suatu kesalahan.” “Kesalahan?” Tanya Bara. Pak Joko menunduk. “Ada rival papa yang menjebak papa mabuk di bar, dan membuat papa berhubungan dengan wanita yang papa nggak kenal. Dan ternyata.. wanita itu hamil lalu meminta pertanggungjawaban papa.” “Jadi wanita itu.. ibu kandung Adit?” Suara Bara tercekat bertanya hal itu. Papanya mengangguk. “Mama murka sekali begitu tahu kejadian ini, tapi karena papa bisa membuktikan papa dijebak, akhirnya setelah beberapa saat papa dimaafkan. Tadinya papa dan mama hanya mau memberi santunan saja untuk ibumu, agar bisa membesarkanmu dengan baik, tapi saat melahirkan, ibumu terkena preeklampsia dan tidak selamat.” “Tidak selamat? Jadi ma

