Royyan pernah kalah satu kali bahkan disaat pria itu tidak melakukan apapun. Dan kini, dia mungkin akan kembali kalah karena pria itu terang-terangan melakukan pendekatan pada gadis yang disukainya sejak pertama kali. Royyan tidak pernah mengerti, apa yang Januari punya tapi dia tidak, sehingga meskipun Royyan tidak pernah mengusik pria itu, pada akhirnya Januari mengambil apa yang berharga baginya. Dulu Mega, dan sekarang Anyelir-nya. "Bos, turun yuk!" Royyan tersadar dari lamunannya ketika David, teman sekelasnya menepuk pundaknya dan mengajak dia untuk menuruni candi. Ia mengangguk, mengikuti langkah teman-teman sekelasnya yang sudah beranjak turun. Matanya mengitari sekitar candi dan sudah tidak menemukan lagi dua manusia yang membuat hatinya panas tadi. Dia sadar sepenuhnya bahwa

