Setelah berbicara dari hati ke hati dan mengatakan segala pendapat, akhirnya Aina menerima permintaan Axel agar hubungan mereka maju ke jenjang yang lebih serius. Aina awalnya ragu, karena pertemuannya dengan Axel masih tergolong singkat. Mereka belum mengenal lebih jauh satu sama lain. Tapi, Axel selalu berusaha meyakinkan kalau semua itu bisa diatasi. Diana sebagai ibu Axel awalnya juga menolak rencana Axel yang ingin segera menikahi Aina. Yang Diana pikirkan adalah reaksi orang tua Aina, mengingat dia pun memiliki anak gadis seusia Aina dan Diana melarangnya untuk menikah saat ini. Tetapi, Axel menceritakan kisah Aina pada Diana secara rinci agar ibunya tersebut paham. Diana awalnya curiga dan tak percaya, hingga dia menghubungi Alisya dan menanyakan keadaan keluarga Aina. Dan ternyat

