CITRA POV Akhir - akhir ini aku sering mual dan aku merasa tidak enak badan sehingga Sendy menyuruhku untuk memeriksakan diri ke dokter. Rasanya aku sangat bahagia memiliki suami yang sangat perhatian seperti Sendy dan ia mengantarku ke rumah sakit untuk memeriksakan kondisiku. Setelah dokter memeriksaku, aku sangat terkejut ketika mengetahui hasilnya yang menyatakan aku sedang mengandung. Saat itu Sendy terlihat sangat bahagia dan ia berjanji padaku untuk merawatku dengan sebaik mungkin. Setelah dari dokter, Sendy mengajakku makan siang dan ia mengajakku ke toko perlengkapan bayi. Disana kami berbelanja baju hamil untukku dan semua kebutuhan yang aku perlukan. Setelah itu, kami pulang ke rumah dan Sendy tidak membolehkanku untuk pergi ke panti asuhan karena ia ingin aku beristirahat da

