bc

Lady Althea

book_age0+
1.0K
FOLLOW
15.3K
READ
fated
powerful
king
drama
like
intro-logo
Blurb

Bumi tidak seperti yang kita ketahui. Terdapat banyak makhluk selain manusia. Dan mereka adalah vampire, werewolf, creature, elf, demon dan angel.

Namanya Althea Alexandra Kiel. Manusia setengah angel ini adalah seorang pejuang di kerajaan Manusia. Dendamnya atas kematian orang tuanya membuatnya membenci semua makhluk immortal termasuk darah angel yang mengalir dalam dirinya.

Suatu malam, dia membunuh calon permaisuri demon. Tapi hal ini membawanya kepada pasangan hidupnya.

Di luar prediksinya, pasangan hidupnya bukanlah manusia.

chap-preview
Free preview
PROLOG
Seorang wanita berjalan tertatih dengan banyak luka di sekujur tubuhnya. Baju zirahnya yang terbuat dari besi terbaik Kerjaan Erovah terkoyak  habis, menyisakan kaos putih bersimbah darah. Rambut hitamnya menjuntai dengan lengket oleh darah. Dia menyeret sebuah pedang panjang berwarna silver dengan lambang sepasang sayap dekat ganggangnya. Pedang itu berkilat tajam dengan noda noda sisa darah. Sang wanita terus berjalan tertatih di antara pepohonan hutan yang menjulang rapat. Sinar rembulan yang redup tidak membantu penglihatannya. Tekadang perempuan itu terdiam di sebuah pohon untuk mengistirahatkan kakinya dan badannya yang sudah letih. Rasanya lebih buruk dari kematian. Badannya terluka parah terkoyak di sana sini, kepalanya berdenyut hebat, tapi dia tidak bisa berhenti. Jika dia menyerah pada rasa lelahnya dia bisa mati di sini. Dia kembali berjalan menembus pekatnya hutan. Dia menuju sebuah kerjaan. Kerajaan Erovah. Kerajaan terbesar manusia. Terbesar dan satusatunya. Dan kastil itu akan dia temukan setelah dia berhasil melewati pekatnya hutan. Kerajaan Erovah. Kerajaan terkuat dunia manusia yang bisa bertahan setelah semua perang yang terjadi. Kerajaan berlambang sebuah mahkota dan sepasang sayap ini dipimpin oleh seorang Raja besar bernama King Arsandor III. Seorang raja yang kuat dan pintar. Berbeda dengan pendahulunya King Arsandor II. King Arsandor II dikenal sebagai raja yang kuat dan haus kekuasaan. Di bawah tirani Arsandor II, Kerajaan Erovah berhasil menduduki puncak kejayaannya, berhasil menaklukan kerajaan kerajaan manusia lain dan menyatukannya di bawah bendera Erovah. Menaklukan para manusia saja sepertinya tidak bisa memuaskan dahaga sang Raja. Dia mulai befikir untuk menaklukan seluruh bagian Bumi Utara. Bumi utara dihuni bangsa manusia dan kaum elf. Watak manusia yang egois dan kaum elf yang lemah lembut. King Arsandor II yang haus kekuasaan dan terobsesi menguasai bumi utara, mengadakan perang melawan bangsa elf. Beliau membangun sebuah pasukan perang besar dengan persenjataan yang lengkap. Di bawah kepemimpinanya, dia menggempur para elf. Para Elf yang memang tidak memiliki keahlian lain selain merawat bumi banyak yang tewas. Melihat hal ini, para Angel. Kaum yang terkuat dari yang lainnya, kaum yang mendapatkan karunia langsung dari para dewa merasa iba. The Greatest Angel mereka turun ke bumi dan menghentikan waktu. Dia membawa semua kaum elf yang selamat untuk menetap bersama mereka di langit. Kaum Elf akhirnya tinggal di langit. Karena merasa berhutang budi, mereka melayani para Angel. Keadaan Bumi Utara tanpa elf membuat King Arsandor II merasa bahwa dia menang. Kejadian terhentinya waktu saat sang Great Angel turun tidak berbekas diingatan para manusia. Bangsa Manusia akhirnya menduduki Bumi Utara. Tapi, hal itu tidak memuaskan dahaga sang raja. Dia kembali ingin menggempur bagian bumi yang lain. Bumi Timur dihuni para goblin, hobbit, centaur, Hydra, Typhon, dan makhluk makhluk mitologi lainnya. Mereka disebut Creature. Berbeda dengan bumi timur yang dihuni makhluk buruk rupa, bumi barat dan selatan dihuni makhluk yang elok nan rupawan. Bumi barat dihuni oleh werewolf dan vampire. Sedangkan bumi selatan dihuni para demon. Dan yang terkuat adalah demon. Rupa mereka yang sempurna, keahlian istimewa serta pembawaan mereka yang tidak berperasaan membuat para demon ditakuti. Menurut cerita, dulu leluhur para demon, Azalel adalah seorang Angel yang paling rupawan, tapi karena sebuah pelanggaran besar, dia dibuang ke dasar bumi. Karena perjanjian yang telah dia buat dengan penjaga gerbang, dia bisa berdiam di bumi tapi dilarang kembali ke langit.  Karena sejarah itulah, ketururan Azalel dan para angel menjadi bermusuhan dan mulai berperang satu sama lain. Tapi setelah perjanjian dengan The Greatest Angel, mereka memilih untuk berhenti berperang dan melaksanakan gencatan senjata walau gencatan senjata itu serapuh lembaran es yang tipis. Sama dengan bumi utara, di bumi selatan, barat dan timur pun terjadi perang yang dahsyat. Dan sebagai hasil perang dahsyat itu, Kaum demon lah yang menang. Kaum vampire dan werewolf membuat perjanjian kerjasama dengan kaum demon, dan para creature mengasingkan diri dalam persembunyian menunggu waktu yang tepat. Keinginan King Arsandor II semakin menggila. Dia berencana menaklukan kaum demon. Dia bersama seluruh pasukan yang dimilikinya menggempur Kerajaan Demon yang paling kuat di bumi Selatan. Tapi naas, dalam perjalanan sang raja meninggal secara misterius. Meninggalnya sang raja diyakini karena ulah para demon yang memiliki keistimewan sihir. Demoniac witches. Demoniac Witches adalah kaum yang terkuat walau masih di bawah angel. Demoniac Witches terbagi dua kekuatan. White dan black. Yang white merekalah penjaga keseimbangan bumi. Dan yang black, mereka menginginkan darah dan perseteruan. Sepeninggal King Arsandor II, anaknya King Arsandor III yang masih berumur 20 tahun dilantik menjadi raja. King Arsandor III takut jika suatu hari nanti, Kaum demon akan menyerang mereka. Sang raja paham dengan kekuatan yang kaum manusia miliki. Jika mereka menggempur kerajaan Demon yang telah diperkuat werewolf dan vampire itu sama saja seperti mengantarkan nyawa. Jadi beliau memperkuat daerah perbatasan. Beliau juga mulai mempelajari tentang kekuatan demon, vampire, dan werewolf. Tapi sayang pengetahuan mengenai demoniac witches masih sangat minim. Bahkan asal usul makhluk itu saja masih misterius. Beliau mendirikan sebuah camp untuk melatih para rakyat dan pejuangnya. Camp ini didirikan untuk melatih para manusia jika harus melawan makhluk immortals. Rakyatnya baik perempuan dan laki laki wajib mengikuti camp sejak mereka menginjak 17 tahun hingga 25 tahun. Setelah menginjak 25 tahun, mereka dibebaskan memilih. Menjadi warga sipil atau menjadi pejuang kerajaan. Para pejuang, mereka menjaga perbatasan dan menjaga keamanan negara. Salah satu pejuang itu adalah Althea Alexandra Khiel. Perempuan tercantik di kerajaan Erovah. Rambutnya hitam legam kontras dengan kulitnya yang sepucat salju. Wajahnya cantik sempurna. Membuat dia menjadi bunga dalam kerajaan. Bunga yang berduri. Termasuk sang raja sendiri jatuh hati pada sosok Althea. Tapi Althea menutup hatinya untuk semua hubungan. Dan Althea sekarang sedang tersaruk di antara lebatnya hutan.    

editor-pick
Dreame-Editor's pick

bc

Long Road

read
118.3K
bc

See Me!!

read
87.9K
bc

Beautiful Madness (Indonesia)

read
221.2K
bc

HURTS : Ketika Hati Yang Memilih

read
113.7K
bc

Everything

read
277.9K
bc

Me and My Broken Heart

read
34.5K
bc

DIA UNTUK KAMU

read
35.1K

Scan code to download app

download_iosApp Store
google icon
Google Play
Facebook