Sapaan yang berasal dari belakang mereka berdua itu berhasil membuat Mahesa dan Asha dibawa ke beberapa tahun silam, kejadian saat Mahesa ditangkap polisi karena ikut tawuran antar murid STM serta Asha yang menemukan seorang anak laki-laki yang sempat mengaku sebagai anaknya di depan polisi. Ah jangan lupa, Juno juga sempat memanggil Brian daddy kala itu. “Juna sama Juno ya?” tebak Asha yang dijawab anggukan kepala oleh kedua anak berusia sekitar 10 tahun tersebut. Juna dan Juno kini tumbuh menjadi anak laki-laki yang sangat tampan, tinggi mereka berdua bahkan mungkin di atas rata-rata tinggi anak berusia 10 tahun pada umumnya. “Wah, anak kalian berdua pasti kembar ya?” ucap mama Juna dan Juno saat menatap perut besar Asha yang langsung dijawab dengan anggukan kepala oleh sang empu. “J

